Page 64 - Dasar dan Pengukuran Listrik Semester 1
P. 64
pada listrik, bahkan lebih daripada yang kita sadari. Kita memerlukan listrik untuk
memperoleh informasi, berkomunikasi lewat telepon dan internet, atau sekedar untuk
memperoleh cahaya yang nyaman di malam yang damai. Namun, listrik memiliki
peran yang lebih penting daripada itu.
Pergerakan Elektron Pada Penghantar Listrik
Pertanyaan yang lebih menarik dan menantang untuk didiskusikan adalah, apakah
sebenarnya listrik itu dan mengapa begitu mudahnya untuk mengkonversi energi ini
menjadi bentuk energi lain?
Perhatikan dan amati peristiwa berikut ini:
Gambar 1.13 Sumber energi listrik, dan manfaatnya
Listrik selalu ada di sekitar kita. Dengannya kita dapat melakukan apa saja dengan
sangat mudah dan nyaman. Menghidupkan ratusan mesin yang mewarnai kehidupan
kita. Mesin cuci, room air conditioner, televisi, telepon genggam, dan komputer
39
http://hsusanto.blogspot.com