Page 74 - Dasar dan Pengukuran Listrik Semester 1
P. 74

Permasalahan

                           1.  Sebuah batere memberikan arus 100 mA kepada sebuah lampu selama satu
                               jam. Berapakah banyaknya muatan listrik yang dipindahkan ?.

                           2.  Dalam suatu kawat penghantar mengalir 60 C muatan selama 30 menit.
                               Tentukan besar kuat arus yang mengalir dalam kawat penghantar tersebut!

                           3.  Sebuah akumulator memberikan arus 280 µA kepada sebuah lampu selama

                               30 menit. Berapakah banyaknya muatan listrik yang dipindahkan ?.
                           4.  Dalam suatu kawat penghantar mengalir 650mC muatan selama 50detik.

                               Tentukan besar kuat arus yang mengalir dalam kawat penghantar tersebut



                        2.  Potensial Listrik

                               Sebelum  membahas  tentang  potensial  listrik,  marilah  tinjau  ulang

                        pemahaman kalian tentang arus listrik.Semua tentu paham bahwa arus listrik terjadi

                        karena  adanya  aliran  elektron  dimana  setiap  elektron  mempunyai  muatan  yang
                        besarnya sama. Jika kita mempunyai benda bermuatan negatif berarti benda tersebut

                        mempunyai  kelebihan  elektron.  Derajat  termuatinya  benda  tersebut  diukur  dengan

                        jumlah  kelebihan  elektron  yang  ada.  Muatan  sebuah  elektron,  sering  dinyatakan
                        dengan  simbul  q  atau  e,  dinyatakan  dengan  satuan  coulomb,  yaitu  sebesar  q  =
                              -19
                        1,6×10  coulomb


                               Misalkan kita mempunyai sepotong kawat tembaga yang biasanya digunakan
                        sebagai  penghantar  listrik  dengan  alasan  harganya  relatif  murah,  kuat  dan  tahan

                        terhadap  korosi.  Besarnya  hantaran  pada  kawat  tersebut  hanya  tergantung  pada

                        adanya elektron bebas (dari elektron valensi), karena muatan inti dan elektron pada
                        lintasan  dalam  terikat  erat  pada  struktur  kristal.  Pada  dasarnya  dalam  kawat

                        penghantar  terdapat  aliran  elektron  dalam  jumlah  yang  sangat  besar,  jika  jumlah
                        elektron  yang  bergerak  ke  kanan  dan  ke  kiri  sama  besar  maka  seolah-olah  tidak

                        terjadi apa-apa. Namun jika ujung sebelah kanan kawat menarik elektron sedangkan
                        ujung sebelah kiri melepaskannya maka akan terjadi aliran elektron ke kanan (tapi

                        ingat, dalam hal ini disepakati bahwa arah arus ke kiri). Aliranelektron inilah yang

                        selanjutnya disebut arus listrik.

                                                                                                       49




                              http://hsusanto.blogspot.com
   69   70   71   72   73   74   75   76   77   78   79