Page 222 - Dasar dan Pengukuran Listrik Semester 1
P. 222
(b)
Gambar 6.1 Skala Ukur Meter Analog
Alat pengukur yang digunakan pada pengukuran besaran listrik, didesain khusus
sesuai fungsinya. Alat pengukur tersebut adalah:
- Volt meter untuk mengukur tegagan listrik
- Amper meter untuk mengukur arus listrik
- kW meter untuk mengukur daya aktif
- kvar meter untuk mengukur daya reaktif
- kWh meter untuk mengukur konsumsi energi listrik
- Ohmmeter untuk mengukur tahanan listrik
- Megger atau insulation Tester untuk mengukur tahanan isolasi
- Earth Tester untuk mengukur tahanan pentanahan.
1. Pembacaan nilai ukur
Ada dua sistem pengukuran yaitu sistem analog dan sistem digital. Sistem
analogberhubungan dengan informasi dan data analog. Sinyal analog berbentuk
fungsi kontinyu,misalnya penunjukan temperatur dalam ditunjukkan oleh skala,
penunjuk jarum pada skalameter, atau penunjukan skala elektronik.Sistem digital
berhubungan dengan informasi dan data digital. Penunjukan angka digital berupa
angka diskret dan pulsa diskontinyu berhubungan dengan waktu. Penunjukan
197
http://hsusanto.blogspot.com